Press

FDC Unhas: Maritim dalam Perspektif Ideologi, Hobi dan Kebijakan

Identitas Unhas – Fisheries Diving Club (FDC) Unhas menggelar diskusi di Kafe Woodsy Gab, Kamis (11/6). Diskusi yang berlangsung selama sejam ini mengangkat tema “Maritim dalam Perspektif Ideologi, Hobi dan Kebijakan”.

Dalam diskusi hadiri Ketua Persatuan Olahraga Selam Seluruh Indonesia (POSSI) Sulawesi Selatan Andi Januar Jaury Dharwis. Januar datang membawakan materi “Maritim di Mata Penggiat Selam”

Materi yang berlangsung ini mengajak para peserta diskusi yang tak lain ialah beberapa klub selam dan mahasiswa pencinta alam untuk merenungkan bahwa sebelum menyelam harus dipahami terlebih dahulu bagaimana kondisi alam yang semestinya.

Tak hanya itu, Januar juga mengajak mahasiswa-mahasiswa yang hadir untuk mampu mendesak pemerintah untuk mengubah kebijakannya terhadap alokasi dana Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) yang sangat sedikit.

“Menyelam ialah cara kita untuk mendapatkan data yang akurat untuk ditunjukkan kepada pemerintah,” ungkapnya saat membawakan materi.

Selain diskusi ini, FDC juga merencanakan mengadakan penyelaman di Pulau Barrang Lompo, Sabtu-Minggu (13-14/6). Di dalam kegiatannya nanti, FDC juga akan mempresentasikan bagaimana cara merawat alat-alat scuba.

“Semoga dengan adanya diskusi ini, wawasan para anggota terkait kemritiman dapat bertambah. Selain itu, saya berharap agar kedepannya perhatian pemerintah terhadap laut dan pesisir seimbang dengan perhatian terhadap wilayah daratan,” harap Fadhli Insani Ihsan selaku ketua FDC.

Riyami/Fransiska Wolor